(08 Jan 2026 | 08:03)

Kedatangan Siswa SMA Al Hikmah IIBS Batu di Semester Genap Tahun 2026

Batu, 4 Januari 2026 


Mengawali semester genap tahun ajaran 2025-2026, para siswa telah kembali ke SMA Al Hikmah IIBS Batu setelah pengambilan rapot dan libur panjang pada akhir bulan Desember 2025 lalu.

Para guru menyambut kedatangan siswa sekaligus memberikan sambutan kepada orang tua yang mengantar dengan ramah, sekaligus melakukan pengecekan barang bawaan untuk memastikan ketertiban dan kenyamanan kehidupan asrama. Momentum ini menjadi awal dimulainya kembali aktivitas akademik di SMA Al Hikmah IIBS Batu. Semangat baru dan harapan baru mengiringi langkah para siswa untuk memulai pembelajaran di semester genap ini.

Topik Berita
Kedatangan Siswa
2026